Laporkan Masalah

Analisis fans pages pada website social networking facebook untuk kegiatan e-marketing di bidang otomotif

RAKHMAN, Muhamad Taufiq, Surahyo, B.Eng., M.Eng.Sc

2010 | Tesis | S2 Magister Manajemen

Pertumbuhan jumlah pengguna internet di Indonesia mendorong banyak perusahaan untuk melakukan e-Marketing untuk melakukan kegiatan pemasaran maupun untuk mengikuti perkembangan teknologi agar tidak dianggap ketinggalan. Salah satu cara yang banyak digunakan yaitu melakukan kegiatan e-Marketing melalui website social networking. Facebook merupakan website social networking yang paling populer saat ini, khususnya di Indonesia dan banyak digunakan untuk melakukan kegiatan e-Marketing baik oleh perusahaan besar maupun perusahaan kecil karena terdapat beberapa fitur dalam Facebook yang dapat digunakan untuk melakukan kegiatan e-Marketing antara lain fans pages, group, profile pages, events dan photo tagging Fans Pages merupakan altenatif terbaik bagi sebuah perusahaan untuk melakukan kegiatan e-Marketing melalui Facebook karena di dalamya terdapat fitur yang sudah dipersiapkan untuk kegiatan e-Marketing apabila dibandingkan dengan fitur lain yang sudah disediakan seperti group, profile pages, events dan photo tagging. Di Indonesia khusunya dalam bidang otomotif, banyak perusahaan menggunakan fans pages dalam melakukan kegiatan e-Marketing selain menggunakan community website dan official website mereka. Penelitian ini membahas tentang fans pages khusunya dalam bidang otomotif yang digunakan sebagai media pemasaran. Bagaimana pengklasifikasian fans pages tersebut dan mencari tahu hubungan antara fans pages, community website dan official website sebuah brand maupun produk. Penelitian ini dititikberatkan dengan fenomena Web 2.0 sehingga menghasilkan komunikasi marketing dua arah yang disebut Web 2.0 Marketing yang melibatkan konsumen atau penggemar secara aktif selain itu, fans pages juga dibahas menggunakan 7C’s Framework.

The growth of internet users in Indonesia prompted many companies to conduct e-Marketing to conduct marketing activities and to follow the technological developments in order not to be missed. One way that many use is to do e-Marketing activities through social networking sites. Facebook is a social networking site the most popular today, especially in Indonesia and is widely used to perform activities of e-Marketing either by large companies or small companies because there are several features on Facebook that can be used to carry e-Marketing, among others fan pages, groups, profile pages, events and photo tagging Fans Pages is the best alternative for a company to conduct e-Marketing activities through Facebook because there are features that prepared for e-Marketing activities when compared with other features that are provided as a group, profile pages, events and photo tagging. In Indonesia, especially in the automotive sector, many companies use the fan pages in conducting e-marketing activities in addition to using the community website and their official website. This research deals with fan pages especially in the automotive field which is used as a marketing medium. How fans pages classifying these and find out the relationship between fan pages, community websites and the official website of a brand or product. This research was focused with the Web 2.0 phenomenon resulting in 2.0 Marketing communications are called Web 2.0 Marketing or involving consumers are actively fans other than that, fan pages are also discussed using the 7C's Framework.

Kata Kunci : e-Marketing, facebook marketing, Web 2.0 Marketing, fans pages, social networking sites


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.