Laporkan Masalah

HUBUNGAN ANTARA SELF-ESTEEM DENGAN IDENTITY ACHIEVEMENT PADA MAHASISWA

MUCHAMMAD IMAM BAHRI, Aisah Indati, Dra., M.S., Psikolog

2017 | Skripsi | S1 PSIKOLOGI

Masa remaja merupakan masa yang krusial bagi kehidupan individu karena pada masa ini individu dituntut untuk membentuk identitas diri yang matang atau identity achievement, tidak terkecuali pada mahasiswa sebagai bagian dari remaja akhir. Identity achivement pada mahasiswa dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya adalah self-esteem. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji secara empirik hubungan antara self-esteem dengan identity achievement pada mahasiswa. Dua buah sakala yaitu Skala Identity Achievement dan Skala Self-esteem diberikan kepada 133 subjek. Hipotesis yang diajukan adalah adanya hubungan antara self-esteem dengan identity achievement pada mahasiswa. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis korelasi Pearson's Product Moment. Hasilnya menunjukkan bahwa self-esteem berkorelasi secara positif dengan identity achievement pada mahasiswa (r=0,326 dan p<0,001).

Adolescence is a crucial period of life. At this time, adolescent should establish a sense of identity or identity achievement, including a college students. Identity achievement on late adolescent may be affected by several factors, both external and internal. Self-esteem is one of the internal factors that contribute to identity formation. The aim of this research was to empirically examine the relationship between self-esteem and identity achievement. Identity achievement as the dependent variable of this research was measured using Extended Objective Ego Identity Status-2 (EOMEIS-2) scale. Self-esteem was measured by Self-Liking and Competence Scale-Revision (SLCS-R) scale. The participants were 133 college student of Universitas Gadjah Mada. Pearson's Product Moment analysis was used to examine the data. The result showed that self-esteem has positive significant relationship with identity achievement (r=0,326, p<0,001).

Kata Kunci : Identity achievement, self-esteem, mahasiswa.

  1. S1-2017-334576-abstract.pdf  
  2. S1-2017-334576-bibliography.pdf  
  3. S1-2017-334576-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2017-334576-title.pdf