Laporkan Masalah

PENGARUH TINGKAT PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM TERHADAP CUSTOMER ENGAGEMENT AMAZARA (Survei terhadap Pengikut Akun Instagram @amazara.id)

NURUL AMANAH, Dr. Muhamad Sulhan, S.I.P., M.Si.

2017 | Skripsi | S1 ILMU KOMUNIKASI

Pertumbuhan e-commerce yang kian pesat mendorong pelaku bisnis untuk mengelola usahanya secara online. Kehadiran media sosial sebagai platform dalam mengembangkan usaha online semakin mendukung aktivitas pemasaran secara online atau yang kini dikenal dengan social media marketing. Aktivitas pemasaran online yang semakin mudah mendorong persaingan yang ketat dalam bisnis online. Peran konsumen menjadi sangat penting di tengah ketatnya persaingan bisnis online. Pemasar berlomba-lomba untuk menarik konsumen melalui platform media sosial yang banyak digunakan oleh target konsumennya, salah satunya dengan melakukan customer engagement. Adanya customer engagement dapat meningkatkan kesadaran konsumen terhadap brand atau perusahaan serta membangun loyalitas yang akan menguntukan brand atau perusahaan dalam jangka panjang. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh tingkat penggunaan media sosial Instagram terhadap customer engagement Amazara (@amazara.id). Selain itu, penelitian ini juga ingin melihat efektivitas media sosial Instagram dalam praktik customer engagement. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Survei dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 400 followers akun Instagram Amazara (@amazara.id). Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan uji korelasi dan regresi melalui aplikasi SPSS. Hasil yang diperoleh menunjukkan pengaruh yang signifikan antara tingkat penggunaan media sosial Instagram terhadap customer engagement Amazara, khususnya pada dimensi kognitif. Selanjutnya, ditemukan pula bahwa media sosial Instagram merupakan saluran yang efektif dalam praktik customer engagement.

The rapid growth of e-commerce stimulates business owner to manage their business through online way. Social media presence as platform to expand online business supports the online marketing known as social media marketing. Facilitated social media marketing activity stimulates strict competition among online business. The role of customer becomes the most important for social media marketing activity. Marketer compete to each other in order to gain as many as customers through social media platform which is mostly used by their target market. One of them is applying customer engagement through social media. The presence of customer engagement can increase brand awareness and brand loyalty for longterm. The purpose of this research is to find out the influence of Instagram platform usage level towrads customer engagement of Amazara. This study also would like to observe the effectivity of Instagram usage in applying customer engagement. This research adopted quantitative approach and used survey method. This survey method was executed by spreading questionnaire to 400 accounts of Amazara Instagram followers. The collected data then was analyzed by using correlation and regression test through SPSS application. From the research that has been conducted, it can be concluded that the level of Instagram usage infuences the level of customer engagement of Amazara. There is significant correlation between both variables, particularly to the cognitive dimension of customer engagement. Furthermore, based on the research, the usage of Instagram is an effective way in applying customer engagement.

Kata Kunci : social media marketing, tingkat penggunaan media sosial, instagram, customer engagement, bisnis online

  1. S1-2017-345970-abstract.pdf  
  2. S1-2017-345970-bibliography.pdf  
  3. S1-2017-345970-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2017-345970-title.pdf