Laporkan Masalah

KARAKTERISTIK ANTRIAN FUZZY PADA MODEL KAPASITAS TAK BERHINGGA DAN BERHINGGA

HARINI DEWI LESTARI, Dr. Indarsih, M.Si.

2017 | Skripsi | S1 MATEMATIKA

Pada skripsi ini akan dibahas mengenai pendekatan parametrik untuk antrian fuzzy. Antrian fuzzy adalah antrian yang laju kedatangan dan laju pelayanan nya tidak dapat dinyatakan dengan tepat. Oleh karena itu laju kedatangan dan laju pelayanan dinyatakan dalam bilangan fuzzy trapesium. Hal tersebut menjadikan karakteristik antrian dinyatakan dalam bilangan fuzzy. Aritmatika yang digunakan yaitu aritmatika berdasarkan prinsip perluasan Zadeh dan berdasarkan alfa-cuts. Melalui prinsip perluasan akan didapat alfa-cuts yang kemudian digunakan untuk mencari fungsi keanggotaan dari karakteristik antrian fuzzy dengan kapasitas tak berhingga dan berhingga. Pada skripsi ini juga akan diberikan contoh dari masing-masing model antrian fuzzy kapasitas tak berhingga dan berhingga. Pada model antrian fuzzy kapasitas berhingga akan diberikan contoh aplikasi dalam sistem pencucian mobil.

In this paper, we will discuss about aritmethic approach for fuzzy queue. Fuzzy queue is a queue that has an uncertain arrival rate and service rate. The arrival rate and the service rate are represented by trapezoidal fuzzy number and thus the queue characteristics is a fuzzy number. The aritmethics used are based on Zadeh extention principle and the alfa-cuts. Through the Zadeh extention principle we will get the alfa-cuts. The alfa-cuts is used for finding the membership function of fuzzy queue characteristics with infinite and finite capacity. This paper will give an example of fuzzy queue with finite capacity in car washing application.

Kata Kunci : Antrian Fuzzy,Prinsip Perluasan

  1. S1-2017-347860-tableofcontent.pdf  
  2. S1-2017-347860-title.pdf