Laporkan Masalah

KAJIAN SPASIAL TINGKAT KERAWANAN KECELAKAAN LALU LINTAS DI SEBAGIAN KOTA DENPASAR

I GEDE BENNY DWIJA ARTA, Dra.Endang Saraswati M.S

2017 | Skripsi | S1 KARTOGRAFI DAN PENGINDRAAN JAUH

Kota Denpasar merupakan kota dengan perkembangan yang pesat yang memerlukan tunjangan fasilitas yang memadai. Adanya fasilitas transportasi yang kurang memadai menimbulkan terjadinya kecelakaan lalu lintas di Kota Denpasar. Terdapat beberapa faktor pendukung yang mempengaruhi kecelakaan lalu lintas di Kota Denpasar, seperti faktor geometrik jalan (V/C ratio) maupun kecepatan rata-rata, serta faktor lainnya. Adanya kejadian kecelakaan ini menimbulkan kerugian baik berupa materiil maupun korban jiwa. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui tingkat kerawanan kecelakaan lalu lintas di sebagian ruas jalan Kota Denpasar, dan mengetahui faktor-faktor pendukung penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas di sebagian ruas jalan di Kota Denpasar. Tingkat kerawanan kecelakaan suatu ruas jalan di Kota Denpasar ditentukan dengan menggunakan metode berjenjang tertimbang. Metode berjenjang tertimbang ini memberikan skoring kedalam variabel pada parameter penentu tingkat kerawanan kecelakaan lalu lintas serta memberikan bobot pada parameter tersebut. Metode kualitatif dengan analisis deskriptif beberapa peta tematik yang dihubungkan dengan Peta Tingkat Kerawanan Kecelakaan digunakan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi suatu tingkat kerawanan kecelakaan lalu lintas di suatu ruas jalan. Hasil dari penelitian ini berupa peta tingkat kerawanan kecelakaan lalu lintas sebagian ruas jalan di Kota Denpasar. Ruas jalan yang memiliki tingkat kerawanan yang tinggi terdapat pada Jalan Gadjah Mada, Jalan Surapati, Jalan Hayam Wuruk, Jalan Marlboro, Jalan Imam Bonjol, Jalan Teuku Umar, dan Jalan By Pass Ngurah Rai.Ruas jalan yang memiliki tingkat kerawanan sedang adalah Jalan Gatot Subroto, Jalan Mahendradatta, Jalan Ahmad Yani, Jalan Cokroaminoto, Jalan Cok Agung Tresna, Jalan WR Supratman, dan Jalan Diponegoro. Ruas jalan yang memiliki tingkat kerawanan rendah adalah Jalan Puputan Renon dan Jalan PB Sudirman. Faktor geometrik jalan (V/C ratio), kecepatan rata-rata dan hambatan samping merupakan faktor yang paling berpengaruh terhadap tingkat kerawanan kecelakaan lalu lintas di Kota Denpasar, karena geometrik jalan memiliki peran penting terhadap kondisi lalu lintas. Faktor lain seperti ketersediaan bahu jalan, ketersediaan rambu dan ketersediaan trotoar juga menjadi faktor pendukung tingkat kerawanan kecelakaan lalu lintas, karena dalam menentukan tingkat kerawanan lalu lintas tidak dapat ditentukan melalui satu faktor saja, namun harus memperhatikan faktor lainnya yang sesuai dengan kondisi di lapangan. Kata Kunci : Spasial, Kecelakaan Lalu Lintas, V/C Ratio, Kerawanan Kecelakaan

Denpasar is a developing city that needs enough allowances adequate facilities. There are many accidents occurring in Denpasar because of the lack of transportations� facilities. Some other factors that influence the accidents are the geometric road, the average speed and some factors. Those accidents happen to harm the materials and the death. The purpose of this research is to know the vulnerability of the accidents and the reason of the accident in Denpasar road. The level of insecurity accidents in Denpasar uses the weighted stepwise method. This method gives scoring into the variable in parameter to know the insecurity of an accident on the road. There are also methods of qualitative analysis descriptive in thematic Math, that related to the insecurity level of an accident has been used to know what kind of factor that influences the security accident on the road. The result of this research is using as map of insecurity accidents on the road in Denpasar. The roads that have the highest insecurity accident are Gadjah Mada Rd, Surapati Rd, Hayam Wuruk Rd, Marlboro Rd, Imam Bonjol Rd, Teuku Umar Rd and By Pass Ngurah Rai Rd. The roads that have middle insecurity accident are Gatot Subroto Rd, Mahendradatta Rd, Ahmad Yani Rd, Cokroaminoto Rd, Cok Agung Tresna Rd, WR Supratman Rd and Diponegoro Rd. The roads that have the least insecurity accident are Puputan Renon Rd and PB Sudirman Rd. Geometric factor (ratio), average speed and side barriers are the factors that influence highly to the insecurity accident on Denpasar road. Another factors that also influence the insecurity of accident are the availability of roadside, road sign and sidewalk. Key words: Spacial, Road Accident, V/C Ratio, Insecurity Accident

Kata Kunci : SPASIAL,KECELAKAAN LALULINTAS,V/C RATIO,KERAWANAN KECELAKAAN

  1. S1-2017-285271-abstract.pdf  
  2. S1-2017-285271-bibliography.pdf  
  3. S1-2017-285271-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2017-285271-title.pdf