Laporkan Masalah

ANALISIS KELAYAKAN FINANSIAL PENGOLAHAN GETAH PINUS (Pinus merkusii) DI PABRIK GONDORUKEM DAN TERPENTIN CIMANGGU, KESATUAN BISNIS MANDIRI INDUSTRI NON KAYU I

DEACITRA AYUREANDA, Prof. Dr. Ir. Wahyu Andayani, M.S.

2017 | Skripsi | S1 KEHUTANAN

Produksi gondorukem dan terpentin yang dihasilkan oleh Pabrik Gondorukem dan Terpentin Cimanggu per tahun adalah sebesar 9.291 ton untuk gondorukem dan 1.828 ton untuk terpentin. Dengan nilai finansial per ton masingmasing sebesar Rp 19.150.000,-/ton untuk gondorukem dan Rp 19.800.000,-/ton untuk terpentin. Pabrik yang sudah berdiri selama 26 tahun sampai dengan saat ini (2015) memiliki prospek ekonomi cukup baik dengan tren produksi selama 5 tahun terakhir rata-rata per tahunnya sebesar 13.414 ton. Penelitian yang dilaksanakan ini tujuannya adalah untuk mengetahui kelayakan finansial dengan menggunakan parameter : (1). Net Present Value (NPV), (2). Benefit Cost Ratio (BCR), dan (3). Internal Rate of Return (IRR) pada suku bunga riil rata-rata per tahun sebesar 6,3%. Hasil penelitian memberikan informasi sebagai berikut : (a). Nilai NPV sebesar Rp 2.773.652.257.794, (b). Nilai BCR sebesar 1,27, dan (c). Nilai IRR sebesar 53%. Hasil tersebut diperoleh dari rata-rata biaya per ton processing adalah sebesar Rp 14.593.277,-/ton. Dengan demikian, rata-rata keuntungan finansial (nominal) per ton adalah sebesar Rp 4.663.585,-/ton. Kesimpulan dari penelitian ini adalah Pabrik Gondorukem dan Terpentin Cimanggu layak secara finansial dan dapat menghasilkan rata-rata keuntungan nominal sebesar Rp 62.557.944.783,-/tahun.

The production generated annually by Cimanggu Pine Resin And Turpentine Factory is 9.291 tons of pine resin, and 1.828 tons of turpentine. The financial value per ton is Rp. 19,150,000 for pine resin and Rp. 19,800,000 for turpentine. The factory, which has been operating for 26 years until now (2015), has a good economic prospect with an average production trend for the last five years reaching 13,414 tons. This research is aimed at determining its financial feasibility by using the following parameters: (1) Net Present Value (NPV); (2) Benefit-Cost Ratio (BCR); and (3) Internal Rate of Return (IRR) at an average real interest rate of 6.3%. The research results show the following information: (a) Average NPV value is Rp. 2,773,652,257,794; (b) BCR value is 1.27; and (c) IRR value if 53%. The results were obtained from an average cost of processing at Rp. 14,593,277/ton. Therefore, the average financial profit (nominal) per ton is Rp. 4,663,585. The conclusion of this research is that Cimanggu Pine Resin And Turpentine Factory is financially feasible and can generate an average nominal profit of Rp. 62,557,944,783/annum.

Kata Kunci : suku bunga riil, NPV, BCR, IRR, keuntungan nominal;real interest rate, NPV, BCR, IRR, nominal profit