Laporkan Masalah

DIAGNOSIS KLINIS DAN DIAGNOSIS FORENSIK PADA KASUS KECELAKAAN KENDARAAN BERMOTOR RODA DUA DAN RODA EMPAT DI RSUP DR.SOERADJI TIRTONEGORO TAHUN 2015

AYU LARASATI SUKARNO, dr. Beta Ahlam Gizela, Sp.F.,DFM ; Dr.dr. Woro Rukmi Pratiwi, M.Kes, Sp.PD

2016 | Skripsi | S1 PENDIDIKAN DOKTER

Latar Belakang: Kecelakaan lalu lintas merupakan kejadian yang sangat sering terjadi. Hal ini dikarenakan jumlah kendaraan bermotor di Indonesia meningkat dari tahun ke tahun. Jumlah kasus kecelakaan lalu lintas di Indonesia berdasarkan jenis kendaraannya, didominasi oleh kendaraan roda dua lalu diikuti oleh kendaraan roda empat. Klaten sebuah kabupaten di Provinsi Jawa Tengah merupakan salah satu daerah yang sering dilewati masyarakat Yogyakarta karena merupakan akses utama yang menghubungkan Kota Yogyakarta dan Surakarta. Sehingga sekarang ini jalanan Yogyakarta-Klaten semakin padat dan kejadian kecelakaan pun semakin banyak. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui insidensi pada kecelakaan kendaraan bermotor roda dua dan roda empat, aspek sosiodemografi korban, peran korban saat terjadinya kecelakaan, penyebab kecelakaan, mendeskripsikan pola cedera berdasarkan diagnosis klinis dan forensik, serta mengetahui jumlah permintaan visum et repertum. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasi dengan rancangan studi cross-sectional. Populasi penelitian adalah semua kejadian kecelakaan lalu lintas roda dua dan roda empat yang tercatat di Instalasi Rekam Medis RSUP dr.Soeradji Tirtonegoro dalam bentuk dokumen rekam medis dan Visum et Repertum sepanjang tahun 2015. Sampel penelitian diambil dengan metode konsekutif di mana semua subjek yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi akan dimasukkan. Data yang telah diperoleh akan dianalisis secara deskriprif dan ditampilkan dalam bentuk tabel, grafik, dan narasi. Hasil: Terdapat 399 kasus kecelakaan lalu lintas sepanjang tahun 2015 di RSUP dr.Soeradji Tirtonegoro dengan kejadian terbanyak pada Bulan Juli. Korban dengan usia 18-60 tahun (65,2%) dan laki-laki (53,6%) mendominasi serta didapatkan lebih banyak kasus yang tidak memuat informasi mengenai pekerjaan dan peran korban. Kejadian kecelakaan karena konsumsi alkohol/NAPZA hanya 0,75% dan yang diketahui menggunakan alat pengaman (helm) hanya 0,3%. Pada diagnosis klinis, jenis cedera terbanyak adalah open wounds (20,05%) dengan lokasi pada kepala (17,54%) serta sebagian besar korban hanya memiliki satu jenis luka. Pada diagnosis forensik, jenis cedera terbanyak adalah fraktur dengan sebagian besar korban hanya memiiki satu jenis luka. Ditemukan hanya 0,5% kasus yang dimintakan visum et repertum. Pada analisis, didapatkan hubungan secara statistik antara peran korban dengan lokasi dan jenis cedera berdasarkan diagnosis klinis. Kesimpulan: Ditemukan hubungan secara statistik antara peran korban dengan lokasi dan jenis cedera berdasarkan diagnosis klinis.

Background: Traffic accidents happens so many times. This is because of the number of motor vehicle in Indonesia increased from year to year. The number of traffic accidents in Indonesia based on the type of vehicle, is dominated by two-wheeler followed by four-wheeled vehicles. Klaten, a district in Central Java province is one area that is often passed by people of Yogyakarta, as the main access linking the city of Yogyakarta and Surakarta. So now the road between Yogyakarta and Klaten is more crowded and traffic accidents happen evenmore. Aim: The purpose of this study was to determine the incidence of the two-wheeled and four-wheeled motor vehicle accidents, socio-demographic aspects of the victim, the role of the victim, the cause of the accident, to describe the pattern of injury based on clinical and forensics diagnosis and, as well as knowing the amount of request for visum et repertum. Methods: This is an observational study with cross-sectional study design. The study population was all the two wheeled and four wheeled motor vehicle accident that were recorded in Medical Record Installation in dr.Soeradji Tirtonegoro Hospital, in the form of medical record documents and visum et repertum throughout 2015. The research sample was taken with consecutive method in which all subjects who meet the criteria inclusion and exclusion will be included. Data have been obtained will be analyzed in descriptive and displayed in the form of tables, graphs, and narration. Results: There were 399 cases of traffic accidents in 2015 at RSUP Dr. Soeradji Tirtonegoro with the most accidents happened in July dominated by victims of the age 18-60 years old (65,2%) and males (53,6%) and the other cases didn�t include the information of the occupations and the role of the victims. The traffic accidents caused by consuming alcohol/drugs were only 0,75% and the traffic accidents caused by not using the helmet were only 0,3%. Based on clinical diagnosis, the most common type of wounds were open wounds (20,05%) located in the head (17,54%) and most of the victims only had one type of wound. Based on forensics diagnosis, the most common type of wounds were fracture with the most of the victims only had one type of the wound. Only 0,5% of the cases were requested for visum et repertum. In the analysis, there were statistical correlation between the role of the victims with the locations and type of wounds based on clinical diagnosis. Conclusion: There were statistical correlation between the role of the victims with the locations and type of wounds based on clinical diagnosis.

Kata Kunci : kecelakaan lalu lintas, jenis cedera, diagnosis klinis, diagnosis forensik

  1. S1-2016-346237-bibliography.pdf