Laporkan Masalah

Analisis Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah: Perbandingan Daerah yang Mendapat Opini WTP dengan yang Mendapat Opini WDP (Studi pada Kabupaten/Kota Se-Pulau Jawa)

CHITRA Y. KATILI, Mahfud Sholihin, M.Acc., Ph.D.

2016 | Tesis | S2 Akuntansi

Penelitian ini bertujuan untuk melihat, menguji, dan mengalisis apakah (1) LKPD dengan opini WTP memiliki tingkat kemandirian lebih tinggi dibandingkan LKDP dengan opini WDP; (2) LKPD dengan opini WTP memiliki tingkat ketergantungan lebih rendah dibandingkan LKDP dengan opini WDP, dan (3) LKPD dengan opini WTP memiliki derajat desentralisasi lebih tinggi dibandingkan LKDP dengan opini WDP. Pengujian dikenakan pada seluruh Kabupaten/Kota di Pulau Jawa untuk tahun 2012-2014. Sampel pada penelitian diperoleh dengan menggunakan purposive sampling. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji beda Mann Whitney U-Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan tingkat kemandirian, ketergantungan, maupun derajat desentralisasi antara LKPD yang memperoleh opini WTP dan WDP. Kinerja keuangan pemerintah daerah masih sangat jauh dari yang diharapkan, baik pada LKPD yang mendapat opini WTP maupun WDP.

This research aims to see, examine and analyze whether (1) a Local Government Audit Report with an Unqualified Opinion (WTP) has a higher level of independence compared to the one with a Qualified Opinion (WDP); (2) a Local Government Audit Report with an Unqualified Opinion (WTP) has a lower degree of reliance compared to the one with a Qualified Opinion (WDP); and (3) a Local Government Audit Report with an Unqualified Opinion (WTP) has a higher degree of decentralization compared to the one with a Qualified Opinion (WDP) among Regencies/Municipalities throughout Java Island in the year 2012-2014. The samples involved in this research were selected using a purposive sampling method, and then, the hypothesis examination was conducted using Mann Whitney U-test discriminator. The research results show that there is no difference in the level of independence, reliance, and degree of decentralization between local governments which achieved Unqualified Opinion audit report and those which achieved Qualified Opinion Audit Report. The local governments’ financial performance is still far from expectation, either the ones with Qualified Opinion Audit Report or the ones with Qualified Opinion Audit Report.

Kata Kunci : Rasio kemandirian daerah, rasio ketergantungan keuangan daerah, rasio derajat desentralisasi

  1. S2-2016-343305-abstract.pdf  
  2. S2-2016-343305-bibliography.pdf  
  3. S2-2016-343305-tableofcontent.pdf  
  4. S2-2016-343305-title.pdf