Laporkan Masalah

EVALUASI VARIABILITAS KUAT TEKAN BETON PADA PROYEK PP PRACETAK DENGAN METODE STATISTIK

ADITYA HENDY K, Lava Himawan., ST., MT

2016 | Tugas Akhir | D3 TEKNIK SIPIL SV

Evaluasi mutu adalah hal yang harus dilakukan suatu perusahaan untuk menjamin kualitas produk yang dihasilkan agar dapat memenuhi kepuasan pelanggan, terutama mutu pada produk beton yang dihasilkan pada perusahaan Ready Mix. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi variabilitas kuat tekan beton pada proyek PP Pracetak pada umur 7, 14, dan 28 hari. Cara analisis yang digunakan adalah Metode Statistik yaitu dengan mengumpulkan data nilai kuat tekan silinder beton dari proyek PP Pracetak yang diproduksi dan diuji pada Plant Readymix Casablanca Jakarta. Jumlah silinder beton atau sampel sebanyak 32 buah untuk masing-masing umur pengujian dimana 2 buah benda uji yang berpasangan diambil dari 32 adukan (Truck mixer) yang berbeda, sehingga nilai uji kuat tekan merupakan rata-rata kuat tekan 2 buah benda uji yang berpasangan untuk setiap umur rencana. Perawatan benda uji silinder beton dilakukan di laboratorium Plant Readymix Casablanca dengan nilai kuat tekan karakteristik f�¢ï¿½ï¿½c rencana adalah 30 MPa. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan untuk nilai kuat tekan beton semuanya memenuhi persyaratan sesuai grafik perkembangan beton menurut SNI T-15-1990-03 pada umur 7 hari, 14 hari, dan 28 hari berturut-turut yaitu 82%, 96% dan 120%. Untuk nilai variasi pada grafik kendali X dan R terdapat nilai variasi yang melebihi batas kendali atas untuk umur kuat tekan 7 hari, sementara pada umur 14 dan 28 hari tidak ada nilai variasi yang melebihi atau tidak memenuhi pada batas kendali, tetapi pola variasinya masuk pada pola variasi tak terkendali pada umur 7 dan 14 hari dan pada umur 28 hari pola variasinya terkendali.

Evaluation of quality is the thing to do a company to ensure product quality in order to meet customers satisfaction, especially the quality of the concrete products produced at the company Ready Mix. This study aimed to evaluate the variability of compressive strength of concrete in precast PP project at the age of 7, 14 , and 28 days . How to analysis using Statistical Methods is to collect data the compressive strength of concrete cylinder PP Pracetak Project and tested at Readymix Plant Casablanca Jakarta. Amount of concrete cylinders or sample as much as 32 pieces for each age test in which two specimens are paired taken from 32 mortar ( Truck mixer ) are different, so the value of compressive strength test is the average of the compressive strength of two specimens were paired for every age plan. Care cylindrical concrete specimen was conducted in laboratory Readymix Plant Casablanca with the compressive strength characteristics f'c plans is 30 Mpa. Based on the results of the analysis can be concluded for the compressive strength of concrete are all eligible corresponding graph concrete progress by SNI T - 15-1990-03 at the age of 7 days , 14 days and 28 days , respectively, are 82 % , 96 % and 120 % . For value a variation on the control chart X and R are variation values that exceed the upper control limit for the age compressive strength 7 days , while at 14 and 28 days no variation value that exceeds or does not meet the control limit , but the pattern of variation in on pattern uncontrollable variations in the ages of 7 and 14 days and at 28 days controlled pattern variations .

Kata Kunci : Metode Statistik, Kuat tekan beton, Ready Mix