Laporkan Masalah

EVALUASI PENERAPAN SISTEM PENENTUAN KOS PRODUK (STUDI PADA UMKM SUKSES FURNITUR DUSUN KLEPU, DESA TEMUWUH, KECAMATAN DLINGO, KABUPATEN BANTUL)

STANISLAUS YOSSA A U, Rusdi Akbar, M.Sc., Ph.D., CMA., Ak., CA.,

2016 | Skripsi | S1 AKUNTANSI

Usaha mikro, kecil, dan menengah dihadapkan pada suatu tantangan untuk memenangkan persaingan dalam dunia bisnis. Oleh sebab itu, usaha mikro, kecil, dan menengah perlu mengelola sumber daya yang dimiliki. Dalam pengelolaan sumber daya yang dimiliki, perusahaan perlu mendapatkan informasi yang akurat dan handal. Salah satunya adalah informasi mengenai kos produk. Penelitian ini menjabarkan evaluasi mengenai penerapan sistem penentuan kos produk pada UMKM Sukses Furnitur. Sampel yang diambil adalah kursi makan, kursi café, meja makan, meja kantor, dan pintu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode penentuan kos berbasis pekerjaan dan metode penentuan kos berbasis aktivitas. Hasil dari penelitian ini menyimpulkan tiga hal. Pertama, aliran kos pada perusahaan berkaitan dengan kos produk bermasalah dan pengelompokan kos perusahaan kurang tepat karena ketidaklengkapan komponen kos. Kedua, sebaiknya perusahaan menggunakan metode penentuan kos berbasis pekerjaan. Ketiga, seluruh produk yang diuji menunjukkan kos perusahaan lebih rendah dari kos sebenarnya.

Micro, small and medium enterprises are faced with a challenge to win the competition in the business world. Therefore, micro, small and medium enterprises need to manage their resources. The company needs to obtain accurate and reliable information to manage their resources. One of them is the information of product cost. This research describes the evaluation of the application of the products costing method on the Sukses Furnitur. The samples are dining chairs, café chairs, dining tables, office desks, and doors. The methods used in this research are job-order costing and activity-based costing. The study concludes three results. First, the cost flow of the company associated with the products cost is problematic and company product cost grouping method is not appropriate because of incompleteness components. Second, the company should use job-order costing. Third, all the tested products show that company’s products cost is lower than the actual.

Kata Kunci : Kos Produk, Penentuan Kos Berbasis Pekerjaan, Penentuan Kos Berbasis Aktivitas, Furnitur, Usaha Kecil Mikro dan Menengah

  1. S1-2016-335905-abstract.pdf  
  2. S1-2016-335905-bibliography.pdf  
  3. S1-2016-335905-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2016-335905-title.pdf