Laporkan Masalah

Studi populasi dan habitat yang dimanfaatkan Burung Kasuari (Casuarius casuarius) di Pegunungan Sahuwai Kabupaten Seram bagian barat Propinsi Maluku

PUTTILEIHALAT, Maya M.S, Dr.Ir. Djuwantoko, M.Sc

2007 | Tesis | S2 Ilmu Kehutanan

Penelitian ini bertujuan untuk menaksir ukuran populasi burung Kasuari dan mendiskripsi habitatnya di Pegunungan Sahuwai. Pengamatan burung Kasuari dilakukan dengan menggunakan metode line transek, sedangkan pengamatan vegetasi sebagai habitat burung Kasuari menggunakan metode kombinasi jalur dan garis berpetak. Pengamatan dilakukan pada 2 lokasi yaitu Tepi Hutan dan Hutan. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa burung Kasuari yang dijumpai pada lokasi tepi hutan sebanyak 21 ekor dengan populasi dugaan 644,96 ekor dan kepadatan 2,15 ekor/Km2 dan lokasi hutan sebanyak 13 ekor dengan populasi dugaan 394,897 ekor dan kepadatan 1,32 ekor/Km2. Kehadiran burung Kasuari berhubungan dengan vegetasi yang merupakan sumber pakan, tempat berlindung, bermain dan bertelur pada lokasi penelitian, yakni pada lokasi tepi hutan yang didominasi oleh Eugenia jambolana, Agatis alba, Metrosideros vera , Canarium sylvestre gaertn, Canarium vulgare, Eugenia sp II, Eugenia sp I, dan Aglaia argenta sedangkan pada lokasi hutan didominasi oleh Agatis alba, Eugenia jambolana, Pterocarpus indicus, Elaecarpus speericus, Metrosideros vera, Vitex gofasus dan Anthocephallus macrophyllus. Hasil analisis regresi untuk kedua lokasi menunjukkan adanya hubungan antara populasi burung Kasuari (Y) dengan kerapatan vegetasi (X1), keragaman jenis (X2) dan penutupan tumbuhan bawah (X3), yang ditunjukkan dengan nilai korelasi (r) = 0,993 dan nilai determinasi (R2) = 98,7 % yang memberikan pengaruh yang sangat nyata dengan nilai F hitung 48,85 > 19,16 untuk lokasi tepi hutan dan nilai korelasi (r) = 0,986 dan nilai determinasi (R2) = 92,9 % yang memberikan pengaruh nyata dengan nilai F hitung 22,78 > 19,16.

The objective of this research was to estimate the population size of Cassowary and to describe its habitat in Sahuwai Mountains. Line transect was used to estimate the number of Cassowary. Vegetation data were collected by using nested sample method. The observation was conducted in two locations i.e. in the border of the forest and inside the forest. The results showed that the number of Cassowary in the sample area in the border of the forest were 21, with the estimated population of 644,96 birds. The estimated density was 2,15 birds/km2. Inside the forest 13 birds were observed with the estimated population of 394,897 birds, he estimated density was 1,32 birds/km2. The presence of these birds in the study area has a correlation with the vegetation as the source of food, shelter, playground and place to lay their eggs. The border of the forest were dominated by Eugenia jambolana, Agatis alba, Metrosideros vera, Canarium sylvestre gaertn, Canarium vulgare, Eugenia sp II, Eugenia sp I, and Aglaia argenta. While inside the forest were dominated by Agatis alba, Eugenia jambolana, Pterocarpus indicus, Elaecarpus speericus, Metrosideros vera, Vitex gofasus and Anthocephallus macrophyllus. The result of regression analysis of these two locations showed that there was a correlation between the population size of Cassowary (Y) and the vegetation density (X1), vegetation diversity (X2) and under growth (X3), with the correlation value ( r ) was = 0,993 and determination value ( R2 ) = 98,7 % ( F value 48,85 > 19,16 ) for location in the border of the forest, and for the location inside the forest the correlation value ( r ) of = 0,986 and determination value ( R2) = 92,9 % with F value 22,78 > 19,16.

Kata Kunci : Burung Kasuari,Habitat dan Populasi,Pegunungan Sahuwai,Population, Habitat, Cassowary bird


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.