PREVALENSI DAN FAKTOR RESIKO INFESTASI Toxocara vitulorum PADA PEDET SAPI POTONG DI KABUPATEN KARANGANYAR
HANDISTI ELGY SESANTYAMUKTI, drh. Heru Susetya, MP., Ph.D.
2013 | Skripsi | KEDOKTERAN HEWANProgram Swasembada Daging Sapi Tahun 2014 (PSDS-2014) merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan ketahanan pangan hewani asal ternak berbasis sumberdaya domestik khususnya ternak sapi potong. Faktor yang perlu diperhatikan yaitu kontrol kesehatan terhadap beberapa penyakit yang menyerang ternak tersebut. Salah satu penyakit yang cukup merugikan adalah penyakit parasit cacing Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi dan faktor resiko infeksi cacing Toxocara vitulorum pada pedet di Kabupaten Karanganyar. Sejumlah 140 sampel diambil dari empat Kecamatan di Kabupaten Karanganyar. Sebanyak 12 sampel diambil dari Kecamatan Jatiyoso, 46 sampel dari Kecamatan Jumantono, 20 sampel dari Kecamatan Matesih, dan 62 sampel dari Kecamatan Mojogedang. Sampel feses pedet yang digunakan adalah pedet berumur ≤ 6 bulan sebanyak 88 sampel dan berumur ≥ 6 bulan sebanyak 52 sampel. Semua sampel diperiksa menggunakan metode sentrifuse di Laboratorium Balai Besar Veteriner Wates, Yogyakarta. Hasil data dianalisis secara statistic dengan uji chi square Hasil penelitian menunjukkan bahwa angka prevalensi infeksi cacing Toxocara vitulorum di Kabupaten Karanganyar sebanyak 7,85%. Beberapa faktor yang mempengaruhi infeksi juga dianalisis menggunakan uji Chi Square dan hasilnya menunjukkan keadaan kandang dan lantai kandang berpengaruh nyata (p>0,05) terhadap infeksi cacing Toxocara vitulorum di Kabupaten Karanganyar.
Program Swasembada Daging Sapi year of 2014 (PSDS-2014) is one of the efforts to realize food tenacity originated from livestock, based on domestic resources especially beef cattle farm. Factor need to be noticed is health control for some diseases that infect the cattle. One of the diseases that give severe disadvantages is parasitic worm disease. This study aimed to determine the prevalence and risk factors of Toxocara vitulorum infection in calves in District of Karanganyar. The total of 140 samples were taken from four subdistricts in District of Karanganyar. The amount of 12 samples were taken from Jatiyoso subdistrict, 46 samples were taken from Jumantono subdistrict, 20 samples were taken from Matesih subdistrict and 62 samples were taken from Mojogedang subdistrict.The used of feces sample from calves that age less than 6 months were 88 sample, and from the calves that age more than 6 month were 52 sample. All samples were examined using centrifugation method in Laboratorium Balai Besar Veteriner Wates, Yogyakarta. Result data analyzed statistically with chi square test. The result of this study showed that prevalence number of Toxocara vitulorum infection in District of Karanganyar was 7,85%. Several factors which influenced the infection were also analyzed using chi square test and the result showed that stall condition and floor significantly affected (p > 0,05) on Toxocara vitulorum infection in District of Karanganyar.
Kata Kunci : Toxocara vitulorum, Prevalensi, Chi Square