Laporkan Masalah

Persepsi wisatawan nusantara terhadap daya tarik wisata di Kota Palembang

KUSUMANINGRUM, Dian, Prof. Dr. Ir. Chafid Fandeli, MS

2009 | Tesis | S2 Magister Kajian Pariwisata

Persepsi merupakan suatu proses kegiatan memilih, menerima dan mengatur dan menginterpretasikan informasi yang ada untuk mendapat gambaran yang berarti terhadap obyek tertentu. Pencarian pendapat atau persepsi wisatawan dalam dunia pariwisata merupakan hal penting yang dapat dilakukan oleh para pelaku peristiwa. Persepsi bersifat subyektif karena sangat bergantung pada kemampuan dan keadaan diri individu yang bersangkutan. Dalam ilmu psikologi, persepsi diartikan sebagai proses pengamatan seseorang terhadap segala sesuatu di lingkungannya dengan menggunakan indera yan dimilikinya, sehingga menjadi sadar terhadap segala sesuatu di lingkungan tersebut. Penelitian ini merupakan penilaian secara dekriptif berdasarkan fakta di lapangan tentang motivasi kedatangan wisatawan ke kota Palembang dan persepsi mereka tentang keberadaan sejumlah daya tarik wisata potensial yang ada di kota Palembang. Indikator yang dinilai meliputi aspek: keunikan, keindahan, fasilitas, variasi kegiatan, kenyamanan, kebersihan dan keamanan daya tarik wisata yang dikategorikan sesuai bentuknya, yaitu: alam, warisan budaya dan buatan. Penelitian ini juga mengetengahkan pendapat masyarakat lokal terhadap keberadaan sejumlah daya tarik wisata dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi wisatawan datang ke kota Palembang, dan mengetahui persepsi mereka tentang keadaan sejumlah daya tarik wisata yang ada di kota Palembang dan untuk mengetahui pendapat masyarakat lokal tentang nilai-nilai yang terkandung dalam sejumlah daya tarik wisata yang ada di kota Palembang. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan penentuan wisatawan dengan Accidental Sampling dan masyarakat secara Simple Random Sampling. Metode pengambilan data melalui penyebaran kuesioner kepada 100 orang wisatawan dan 30 orang masyarakat lokal yang dipilih secara acak. Berdasarkan hasil analisa diperoleh kesimpulan bahwa motivasi kedatangan wisatawan ke kota Palembang didominsi oleh alasan mengunjungi keluarga atau teman. Dari penilaian persepsi wisatawan didapatkan bahwa persepsi masyarakat cenderung positif terhadap keberadaan sejumlah daya tarik wisata yang ada di kota Palembang dilihat dari aspek: keunikan, keindahan, fasilitas, variasi kegiatan, kenyamanan, kebersihan dan keamanan. Dari penilaian masyarakat didapatkan bahwa sejumlah daya tarik wisata yang ada di kota Palembang (Jembata Ampera, Benteng Kuto Besak, Museum, Hutan Wisata Punti kayu) memiliki sejumlah nilai-nilai yang berarti, antara lain: nilai sejarah, nilai rekreasi, nilai keindahan, nilai seni, dan nilai sosial

Perception is a process of choosing, accepting, organizing and interpreting numbers of information in order to obtain meaningful opinion toward certain objects. Perception is very subjective and depends on the ability and competency of individual. In psychology, perception is about observation process of somebody toward his environment with his senses, and furthermore, he could be aware of his environment. This research is a descriptive appraisal and based on field facts of the motivation of national tourists in visiting Palembang and their perception on tourism objects through several aspects, i.e.: uniqueness, beauty, facility, variety of activities, comfort, cleanliness, and security. This research also discusses the perception of local people on the values lie on several tourism objects. The aims of this research are (1) to find out the tourists’ motivation visiting Palembang, (2) to find out their perception toward several potential tourism objects in Palembang, and (3) to find out opinions of local people on the values exist in several tourism objects. Research method used here was descriptive methods with the samples of the national tourists are drawn using Accidental Sampling and those of the local people are drawn using Simple Random Sampling technique. The data was collected by distributing questionnaires to 100 national tourists and to 30 local people randomly chosen. Research result showed that the motivation of tourist in visiting Palembang is dominated by visiting relatives and friends. National tourists show positive perception on tourism objects in Palembang which are observed in several aspects, i.e.: uniqueness, beauty, facility, variety of activities, comfort, cleanliness, and security. Local people give opinions that several tourism objects in Palembang (Ampera bridge, Benteng Kuto Besak, Museums, Punti Kayu Tourism Forest) have values, i.e.: historical value, recreational value, art value, aesthetic values, and social values.

Kata Kunci : Daya tarik wisata, Persepsi, Nilai, Tourism Objects, Perception, Values.


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.