Laporkan Masalah

Parameter fermentasi rumen dan sintesis protein mikrobia rumen sapi perah pada peranakan Friesian Holstein yang diberi pakan basal rumput raja, jerami jagung atau jerami padi dengan suplementasi konsentrat protein tinggi

YULIANTI, Arliana, Dr.Ir. Hari Hartadi, M.Sc

2005 | Tesis | S2 Ilmu Peternakan

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi parameter fermentasi rumen dan mengestimasi sintesis protein mikrobia rumen pada sapi perah dara PFH yang diberi ransum dengan pakan basal rumput Raja, jerami jagung dan jerami padi yang di suplementasi konsentrat protein tinggi. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap (Completely Randomized Design). Lima belas ekor sapi perah dara PFH digunakan untuk estimasi sintesis protein mikrobia dan enam ekor sapi perah dara PFH yang dilengkapi dengan fistula bagian rumen digunakan untuk pengukuran parameter fermentasi rumen (pH, NH3 dan volatile fatty acids (VFA). Ternak dibagi dalam 3 kelompok perlakuan yaitu 1) Kelompok pakan basal rumput Raja (R.RR), 2) Kelompok pakan basal jerami jagung(R.JJ) dan 3) Kelompok pakan basal jerami padi (R.JP), dengan masing-masing kelompok disuplementasi konsentrat protein tinggi (PK 23, 64 %). Pakan dan minum diberikan ad libitum. Variabel yang diamati pada parameter fermentasi rumen adalah pH, NH3 dan VFA, sedang pada sintesis protein mikrobia variabel yang diamati adalah derivat purin dalam urin yang merupakan penjumlahan allantoin dan asam urat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi NH3 cairan rumen berbeda sangat nyata (P<0.01) dengan hasil tertinggi pada pakan R.RR kemudian diikuti R.JP dan terendah R.JJ masing-masing sebesar 16,104 mg/100 ;ml 8,574 mg/100 ml dan 7,592 mg/100 ml. Hasil uji DMRT menunjukkan pakan R.RR lebih tinggi dibanding R.JJ dan R.JP sedangkan R.JJ dan R.JP tidak berbeda. Konsentrasi VFA cairan rumen berbeda sangat nyata (P<0.01) dengan hasil tertinggi pada pakan R.RR (131,132 mmol/l), kemudian R.JP (103,1825 mmol/l) dan terendah R.JJ (93,8436 mmol/l). Nilai pH rumen berbeda nyata (P<0.05) dengan hasil tertinggi pada pakan R.JJ (7,178) diikuti R.JP (7,176) dan terendah R.RR (6,73). Hasil uji DMRT menunjukkan pakan R.JJ lebih tinggi dari R.JP atau R.RR, sedangkan antara pakan R.JJ dan R.JP tidak berbeda. Sintesis protein mikrobia (gN/hari) berbeda sangat nyata (P<0.01) dengan hasil tertinggi pada pakan R.RR (55,79) kemudian R.JJ (49,43) dan dan terendah R.JP (44,35).

Five Holstein Crossbred haifer rumen fistulated were used for investigating rumen fermentation parameters and fifteen haifer Holstein Crossbred haifer used for estimating rumen microbial protein synthesis. The dairy cattle fed King grass (KG), corn stover (CS) and rice straw (RS) ad libitum as basal diet supplemented with high level of protein concentrate. Fermentation parameters estimated from NH3, VFA and pH rumen. Data obtained : NH3, VFA, pH and microbial protein Synthesis (MPS) were analyzed using analyses of variance, with split plot and completely randomized design. The means differences were analyzed using DMRT. The result of this research showed that rumen NH3 concentration of the cattle significantly different among diet (P<0.01). The Duncan test showed that KG’s diet (16,104 mg/100ml) was highest, followed by RS’s diet (8,574 mg/100 ml) and CS’s diet (7,592 mg/100 ml) were lowest, whereas CS’s diet and RS’s diet were not different at all. Rumen fluid’s VFA concentration of the cattle significantly different among diet (P<0.01). The Duncan test showed that KG’s diet (131.132 mmol/l) was highest followed by RS’s diet (103,1825 mmol/l) and CS’s diet (93,8436 mmol/) was lowest. The rumen fluid’s pH of dairy cattle differences among diet’s value were significant (P<0.05). The Duncan test showed that CS’s diet (7,178) was highest followed by RS’s diet (7,176) and KG’s diet (6,73) was lowest, CS’s diet and RS’s diet were not different at all. In addition, the microbial protein synthesis values were 55,79, 49,43 and 44,35 gN/day, significantly different among diet (P<0.01). The Duncan test showed that KG’s diet was highest followed by CS’s diet and RS’s diet was lowest.

Kata Kunci : Pakan Sapi,Fermentasi Rumen,Rumput Raja, Holstein Crossbreed, haifer, dairy cattle, basal diet, high protein concentrate, rumen fermentation parameters, rumen microbial protein synthesis.


    Tidak tersedia file untuk ditampilkan ke publik.