Laporkan Masalah

Dinamika Sosial Psikologis Nyerod

Ni Putu Melinda Prabamitha Sari, Faturochman, Prof. Dr., M.A.

2019 | Skripsi | S1 PSIKOLOGI

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengalaman wanita yang mengalami nyerod atau turun kasta dan bagaimana mereka memantapkan diri dengan status barunya. Pendekatan kualitatif fenomenologi dengan analisis data Interpretative Phenomenological Analysis (IPA) dipilih sebagai metode penelitian karena sesuai dengan tujuan penelitian. Data dikumpulkan dengan menggunakan wawancara semi-terstruktur terhadap tiga orang wanita berkasta Triwangsa (Brahmana dan Ksatria) dengan snowball sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nyerod sebagai bentuk perilaku yang didasarkan atas pengalaman dan pertimbangan kognitif berdampak secara psikologis dan sosial. Ketika terjadi perubahan identitas sosial akibat nyerod muncul perasaan negatif seperti kesepian, sedih, kehilangan, dan tersakiti. Untuk mengatasinya dipilih emotional focused coping. Identitas sosial baru juga diwujudkan dengan melakukan ngayah atau gotong royong untuk membuatnya merasa memiliki kelompok dan untuk mencapai equality matching.

The present study explored the experiences of women whose caste was downgraded (nyerod) and how they established themselves with their new status. Qualitative selection of phenomenology with Interpretative Phenomenological Analysis (IPA) data analysis was utilized as a research method because it was in line with the research objectives. Semi-structured interviews were conducted with three Balinese-Hindu women from Triwangsa (Brahmana and Ksatria) with snowball sampling. The results indicated that nyerod was a form of behavior which was based on cognitive experience and evaluation affecting both psychologically and socially. When there was a change in social identity caused by nyerod, negative feelings such as loneliness, sadness, missing, and pain appeared. Emotional focused coping was chosen as the solution. New social identities were also created by ngayah or gotong royong to feel ingroup as well as to achieve the equality matching.

Kata Kunci : kasta, identitas sosial, Interpretative Phenomenological Analysis (IPA)

  1. S1-2019-378358-abstract.pdf  
  2. S1-2019-378358-bibliography.pdf  
  3. S1-2019-378358-tableofcontent.pdf  
  4. S1-2019-378358-title.pdf