Laporkan Masalah

Empathic Love Therapy untuk Mengurangi Kecemasan pada Individu dengan Fobia Spesifik

VIRDA MUTIARA, Prof. Kwartarini Wahyu Yuniarti, M.Med.Sc, Ph.D, Psikolog

2017 | Tesis | S2 Psikologi Profesi

Fobia spesifik merupakan gangguan kecemasan yang paling sering terjadi dan bisa menyerang siapa saja, baik orang dewasa hingga anak-anak. Penderita fobia spesifik seringkali meremehkan gangguan yang dimiliki, padahal beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa fobia spesifik dapat memberikan dampak yang buruk jika tidak ditangani dengan baik. Pada kasus fobia spesifik, kecemasan merupakan hal yang sangat terkait dan merupakan penyebab berkembangnya rasa takut menjadi fobia. Dalam penelitian ini salah satu terapi yang dikembangkan untuk mengatasi kecemasan pada penderita fobia spesifik adalah Empathic Love Therapy (ELT). Subjek penelitian ini terdiri dari tujuh orang penderita fobia spesifik, menggunakan metode eksperimen one group pre-post test design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ELT dapat mengurangi kecemasan pada individu dengan fobia spesifik dengan skor Z= -2,366, p= 0,018 (p<0,05). Pengurangan tersebut meliputi aspek kognitif, afektif, perilaku dan fisiologis. Bertemunya subjek dengan luka mula-mula dan bertambahnya cinta dalam diri membuat subjek bisa menerima diri dan kekurangannya serta menyadari potensi terpendamnya untuk mengatasi kecemasan terhadap objek/situasi yang ditakuti selama ini. Pada kasus fobia spesifik, hasil dari ELT akan lebih maksimal jika disertai latihan, di mana subjek perlahan-lahan diajak menemui objek/situasi yang ditakuti selama sesi berlangsung sehingga subjek akan lebih mampu mengidentifikasi perubahan kecemasan yang terjadi.

Specific phobia is the most common anxiety disorder and can affect anyone, from adults to children. Patient with specific phobia often underestimate disturbance that happened to them, while some studies have shown that specific phobias can have a bad impact if it not handled properly. In the case of spesific phobia, anxiety is highly related and can cause someone�s fear developed into a phobia. In this study, one of the therapies that developed to overcome anxiety in specific phobic patients is Empathic Love Therapy (ELT). Subjects of this study consisted of seven people with specific phobia, using an experimental method one group pre-post test design. The result showed that ELT can reduce anxiety in patient with spesific phobia with score Z= -2,366, p= .018 (p<.05). The reduction included cognitive, affective, behavioral and physiological aspects. The encounter of participants with primal wounding and the growht of love can make participans accept themselves and their shortcomings and explore their hidden potential to overcome anxiety to phobic object/situation. In the case of a specific phobia, the results of the ELT will be maximized if accompanied by training, where participants is gradually invited to meet phobic object/situation during the session so that participants can better identify the change of anxiety that occur.

Kata Kunci : Fobia, Kecemasan, Transpersonal, Empathic Love Therapy (ELT)